Padang, Rakyat Sumbar – Arus lalu lintas Padang–Solok tepatnya di kawasan Sitinjau Lauik mengalami kemacetan parah hingga berjam-jam akibat sebuah truk bermuatan batu bara terguling.
Pantauan Rakyatsumbar.id di lokasi menunjukkan, truk tersebut terguling di Kelok S bawah Panorama 2 Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang.
Seorang pengemudi asal Dharmasraya, Dafitra (30), mengatakan bahwa ia sudah terjebak macet sejak pukul 05.00 WIB.
“Saya mau ke Padang dari Dharmasraya dan sudah tiga jam terjebak macet,” ujarnya kepada Rakyat Sumbar.
Menurut Dafitra, kemacetan disebabkan oleh truk batu bara yang terguling dan menutupi sebagian besar badan jalan, sehingga kendaraan sulit melintas.
“Katanya ada truk batu bara yang terguling di Kelok S, dan sampai sekarang belum dievakuasi,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Sosmedya membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas tersebut. Pihaknya telah memberlakukan sistem buka-tutup untuk mengurai kemacetan.
“Benar, telah terjadi laka lantas. Truk batu bara terguling di Kelok S, dan saat ini anggota Satlantas sudah memberlakukan sistem buka-tutup,” kata Sosmedya kepada Rakyat Sumbar.
Ia menambahkan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB dan menyebabkan kemacetan panjang dari arah Padang maupun Solok.
“Saat ini pihak terkait sedang berusaha mengevakuasi truk agar arus lalu lintas kembali lancar,” ujarnya.
Atas kejadian tersebut, Kompol Sosmedya mengimbau para pengendara yang melintasi jalur Sitinjau Lauik untuk bersabar hingga proses evakuasi selesai.(jef)

