Site icon rakyatsumbar.id

Jamaah Masjid Nurul Ikhlas Diajak Tingkatkan Keimanan

Muara Labuh, rakyatsumbar.id–Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi memberikan tausiah usai salat Subuh dihadapan jamaah Masjid Nurul Ikhlas Kepala Bukit, Jorong Kepala Bukit Nagari Pulakek Kotobaru, Kecamatan Sungai Pagu, Minggu (02/03/2025).

Yulian Efi mengutip tentang firman Allah SWT yang terdapat di dalam surat Al Baqarah (2) ayat 183, yang artinya, hai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa.

Berdasarkan Firman Allah inilah Yulian Efi menyampaikan bawah setiap kita manuasia agar melaksanakan ibadah puasa ini dengan penuh keimanan, karena yang di panggil oleh Allah adalah orang yang beriman.

“Keimanan kepada Allah SWT itu tidak bisa dilihat, tetapi bisa dirasakan, seperti contoh angin, angin tidak dapat dilihat tetapi dapat di rasakan,” ujar Yulian Efi.

Disampaikannya, setiap diri kita harus beriman kepada Allah SWT, segala tindak tanduk kita senantiasa diawasi oleh Allah.

“Seperti hal nya kita berpuasa saat sekarang ini, orang lain tidak akan tau  berpuasa atau tidaknya kita,” jelasnya.

“Karena kita yakin Allah adalah pemilik segala-galanya,kita manusia hanya memiliki hak pakai,segala yang kita miliki adalah titipan Allah SWT,” ujar Yulian Efi, dalam tausiah subuh yang dihadiri kepala Jorong Kepala Bukit dan jamaah Masjid Nurul Ikhlas Kepala Bukit. (cr7)

Exit mobile version