Site icon rakyatsumbar.id

294 Siswa SMAN 1 Kinali Dikembalikan ke Orangtua

Kepala SMAN 1 Kinali bersama jajaran majelis guru

Pasaman Barat, rakyatsumbar.id—SMAN 1 Kinali melepas sebanyak 294 siswa kelas XII tahun pelajaran 2024/2025 di halaman sekolah setempat, Kamis (17/ 4/2025).

Pelepasan tersebut merangkai tema Bertemu Berbuah Ilmu, Berpisah Membawa Hikmah.

Hadir pada acara tersebut Camat Kinali, Babinsa, Ketua Pemuda, Ninik mamak, Datuak Majosadeo beserta undangan lain

Kepala SMAN 1 Kinali Musfar menyebutkan, tahun ini 294 siswa dilepas ini merupakan puncak dari sebuah perjuangan mereka dan diharapkan seluruh siswa jangan berhenti menuntut ilmu.

“Teruslah meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dalam mewujudkan impian di masa depan serta buat lah bangga orang tua dan guru dengan ilmu yang diraih selama ini,” ujar Musfar.

Ia menyebut, siswa  SMAN 1 Kinali tahun ini yang di lepas adalah generasi pertama kurikulum Merdeka.

“Amalkan dan ambil semua kebaikan yang kalian dapatkan selama berada di SMA Negeri 1 Kinali,” pesan Kepala SMAN 1 Kinali Musfar.

Ia atas nama guru dan karyawan mengucapkan selamat dan sukses kepada siswa- siswi atas keberhasilan perjuangan di SMA Negeri 1 Kinali.

“Tentu semua itu tidak terlepas dari perjuangan, dukungan dan doa dari orang tua beserta guru,” ulasnya.

Kegiatan perpisahan tersebut juga di isi dengan beragam pertunjukan yang menarik yang di tampilkan oleh siswa- siswi seperti tari gelombang, tari massal oleh guru, tari piring dan lagu puisi.

Selanjutnya ada juga tari kreasi Jawa, penampilan silat dan juga pesan dan kesan dari para orangtua. ( bud)

Exit mobile version